Bisnis.com, JAKARTA— Bursa Eropa melemah di awal perdagangan hari ini, Jumat (7/8/2015).
Indeks The Stoxx Europe 600 melemah 3,23 poin atau 0,8% ke 400,7 saat membuka perdagangan hari ini, Jumat (7/8/2015).
Pada pk. 14:17 WIB, indeks Stoxx melemah 1,5 poin atau 0,37% ke 399,2.
Bursa Eropa melemah di tengah kekhawatiran rilis data pekerjaan AS yang akan memberikan alasan bagi bank sentral AS Federal Reserve untuk menaikkan suku bunga.
Sementara itu bursa saham AS merosot semalam atau pada penutupan perdagangan Kamis, sebelum laporan payrolls pada malam ini. Menambah bukti ekonomi cukup kuat untuk memberanikan Fed menaikkan suku bunga.
"Pasar hati-hati risiko menjelang malam ini (yang akan dirilis data) nonfarm payrolls," kata Matthew Sherwood, Kepala Strategi Investasi Perpetual Ltd. seperti dikutip Bloomberg, Jumat (7/8/2015).