Bisnis.com, SEMARANG - Ketua Kamar Dagang dan Industri Kota Pekalongan Ricsa Mangkulla mendukung penerbitan obligasi daerah dengan sasaran untuk pengembangan sektor infrastruktur.
Penerbitan obligasi daerah itu diusulkan Otoritas Jasa Keuangan Regional 4 Jawa Tengah dan DIY sebagai sumber pembiayaan jangka panjang dalam rangka pembangunan infrastruktur di wilayah setempat.
“Silakan pemerintah daerah menerbitkan surat utang itu, apalagi untuk proyek infrastruktur yang dapat menunjang aktivitas pengusaha,” ujarnya, Senin (9/2/2015).
Kendati demikian, pihaknya menginginkan proyek infrastruktur harus mengedepankan sisi kualitas dan mutu bangunan tersebut.
Kadin Pekalongan tidak menginginkan obligasi diterbitkan untuk proyek infrastruktur yang hanya mementingkan segelintir orang.
“Yang pasti, jangan sampai utang belum lunas, bangunan infrastruktur sudah rusak,” tandasnya
Sekretaris Daerah Kabupaten Batang Jateng Nasikhin mengatakan penerbitan obligasi perlu kajian yang mendalam. Pasalnya, pemda memiliki karakteristik yang spesifik terkait pengelolaan keuangan yang harus melibatkan unsur legislatif.
“Perlu diperhatikan juga adanya batasan masa jabatan bupati,” ujarnya.