Bisnis.com, JAKARTA— Penguatan sektor pertanian dan konsumer mendorong IHSG menguat pada jeda siang Jumat (6/2/2/15).
IHSG ditutup naik 0,58% ke level 5.310,30 pada jeda siang. Indeks pagi tadi dibuka naik 0,33% di angka 5.297,35 pada kisaran 5.296,60—5.318,50.
Sebanyak 180 saham bergerak menguat, 75 saham melemah, dan 252 saham stagnan dari 507 saham yang terdaftar di BEI.
Dari 9 sektor yang terdaftar di BEI, sebanyak 6 sektor menguat dan 3 sektor melemah pada jeda siang.
Sektor agribisnis menguat 2,32% pada jeda siang disusul oleh kenaikan 1,48% pada sektor konsumer. Di sisi lain, sektor aneka industri turun paling tajam dengan pelemahan 0,41%.
Indeks Bisnis27 siang ini berakhir naik 0,64% ke level 463,75 dan bergerak pada kisaran 462,98—465,14.