Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

PERGERAKAN IHSG BEI (8/7/2014): Indeks Ditutup Melejit ke 5.034,71, Rupiah Perkasa ke Rp11.626/US$

IHSG berhasil bertahan di zona hijau hingga akhir perdagangan. Pada pukul 16.00 WIB, indeks itu ditutup pada level 5.024,71 atau melejit 0,72%. Sementara itu, kurs Rupiah terhadap dolar AS menguat 0,74% ke Rp11.626/US$.
 Bursa Efek Indonesia/Bisnis
Bursa Efek Indonesia/Bisnis
Live Timeline

Bisnis.com, JAKARTA--Indeks harga saham gabungan (IHSG) saat penutupan perdagangan Selasa (8/7/2014) tercatat melonjak  35,68 poin atau 0,72% ke level 5.024,71.

Sepanjang hari ini, indeks bergerak pada kisaran 5.008,15 hingga 5.050,56. Dari 498 saham yang diperdagangkan hari ini, sebanyak  110 saham menguat,  190 saham melemah, dan  198 saham stagnan.

Dari 9 sektor yang ada, enam diantaranya menguat, sedangkan sisanya melemah. Kenaikan paling tinggi terjadi pada sektor keuangan, yakni 2,09%. Sementara itu, sektor pertanian turun paling tajam, yakni 1,14%.

Pada saat yang sama indeks Bisnis 27 juga melejit 1,25% atau 5,46 poin ke level 441,12. Di sisi lain, nilai tukar rupiah terhadap dolar AS menguat 0,74% ke level Rp11.626/US$.

Berikut ini pergerakan IHSG sejak awal pembukaan tadi pagi.

16:16 WIB
Pk 16.00 WIB : IHSG Ditutup Menguat Ke 5.024,71, Rupiah Menguat Ke Rp11.626/US$

IHSG berhasil bertahan di zona hijau hingga akhir perdagangan. Pada pukul 16.00 WIB, indeks itu ditutup pada level 5.024,71 atau melejit 0,72%. Sementara itu, kurs Rupiah terhadap dolar AS menguat 0,74% ke Rp11.626/US$.

15:28 WIB
Pk.15.26 WIB: IHSG Manguat 0,61%, Rupiah Menguat Ke Rp11.663/US$

Jelang penutupan, IHSG masih mempertahankan penguatannya. Pada puku; 15.26 WIB, indeks itu tercatat naik 0,61% ke level 5.019,44. Sementara itu, kurs rupiah terhadap dolar AS juga menguat 0,43% ke Rp11.663/US$.

13:33 WIB
Pk.13.32: IHSG Melesat 1,03%

Mengawali sesi II, IHSG melesat 1,03% ke 5.040,37. Adapun nilai tukar rupiah menguat 0,25% ke Rp11.684 per dolar AS pada pukul 13.32 WIB.

12:39 WIB
AKHIR SESI I: Menguat 0,98%, Simak Komentar Analis

Menutup perdagangan sesi I, IHSG menguat 0,98% ke 5.037,99. "Tampaknya IHSG sesuai dengan skenario 1, hari ini masih melanjutkan kenaikan dengan asumsi mengesampingkan sentimen negatif. Tampaknya pelaku pasar berekspektasi siapa pun yang menang, walau dalam quick count, akan membawa pilpres dengan aman, damai, dan lancar. Bahkan IHSG mampu lewati level perkiraan kami sebelum pilpres akan kena 5.000. Nyatanya break juga,” kata  Sekretaris Umum Forum Komunikasi CSA (FK – CSA) Reza Priyambada saat dihubungi hari ini, Senin (7/7/2014).

 

12:11 WIB
AKHIR SESI I: IHSG Naik 0,98%

Menutup perdagangan sesi I, IHSG menguat 0,98% ke 5.037,99.  Adapun nilai tukar rupiah terhadap dolar AS mengut 0,15% ke Rp11.696 per dolar AS pada pukul 12.00 WIB.

11:23 WIB
Pk.11:13WIB: IHSG Naik 0,93%

IHSG terus menguat tajam sebesar 0,93% ke level 5.035,21. Adapun kurs tengah rupiah ditransaksikan menguat tajam 0,78% ke Rp11.695 per dolar AS, melanjutkan penguatan yang terjadi sejak akhir pekan lalu.

09:51 WIB
Pk. 09:42 WIB: IHSG Naik 0,72%, Ini Komentar Analis

IHSG naik  0,72% ke 5.024,96. Rupiah menguat 0,04% ke 11.708. “Tembus goceng (5.000). Mengantisipasi pilpres,” kata Analis Riset Panin Sekuritas Purwoko Sartono saat dihubungi hari ini, Selasa (8/7/2014). 

09:24 WIB
Pk.09.15 WIB: IHSG Naik 1,12%

Penguatan IHSG kian tinggi, menguat 1,12% ke level 5.044,97. Adapun nilai tukar rupiah menguat 0,09% ke Rp11.703 per dolar AS.

09:08 WIB
BUKA BURSA: IHSG Tembus 5000, Dibuka Naik 0,39%

IHSG tembus 5.000. Indeks menguat 0,39% ke 5.008,46. Rupiah bertengger di Rp11.689 atau menguat 0,22%.

08:18 WIB
JELANG BUKA: Rupiah Menguat Lagi, IHSG?

Kurs rupiah nampaknya bersiap meninggalkan level Rp11.700 dengan menguat 0,04% saat dibuka perdagangannya hari ini, Selasa (8/7/2014) ke Rp11.708. Apakah sentimen ini dapat mendorong IHSG kembali mencetak reli hari ini?

07:56 WIB
JELANG BUKA: IHSG Tertantang Pelemahan Bursa Global

IHSG pada perdagangan kemarin reli dengan mencatat kenaikan 1,7% ke 4.989,03. Sejumlah analis memprediksikan hari ini IHSG berpotensi tembus level euforia di angka 5.000. Sementara itu pergerakan IHSG hari ini, Selasa (8/7/2014) mendapat tantangan dengan melemahnya bursa global. Berikut kaitan beritanya:

HD CAPITAL: IHSG 5.000 Baru Awal Reli

INDOSURYA SECURITIES: IHSG Berpotensi Tembus 5.000

RELIANCE SECURITIES: Jelang Pilpres, IHSG Bakal Tembus 5.000

Analis Sebut Resisten IHSG di Level 5.000

BURSA AS: Indeks S&P Melemah 0,4%, Dow Jones Turun 0,3%

BURSA EROPA: Indeks Stoxx 600 Turun 0,9% ke 344,8

BURSA KORSEL: Dibuka Turun 0,08%

BURSA JEPANG: Indeks Nikkei 225 Dibuka Turun 0,49%, Topix Melemah 0,50%

 


Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper