Bisnis.com, JAKARTA- HD Capital memprediksi indeks harga saham gabungan (IHSG) pada perdagangan hari ini, Jumat (4/7/2014) berada di kisaran support 4.870-4.750, dan resisten 4.980-5.070.
“IHSG melangkah lebih jauh,” kata Periset Senior HD Capital Yuganur Wijanarko dalam risetnya.
Dikemukakan bertahannya IHSG di atas support baru 4.870 secara teknikal positif untuk menaikan trading range diatas level 4.900, sehingga proses untuk melanjutkan reli hingga level psikologis 5.000 akan semakin mudah.
“Pelaku pasar mulai akumulasi selektif saham big cap dan lapis dua menjelang pemilu presiden nanti,” katanya.
HD Capital mengemukakan ada 4 saham yang dapat dipertimbagkan pada perdagangan hari ini, yaitu:
Buy. PE 2014 19x, PBV 0,9.x, ROE 4,7%. Trading target Rp1.010
Emiten CPO lapis dua milik Salim group ini menujukan awal perubahan arah setelah koreksi cukup tajam selama seminggu terakhir, rekomen akumulasi di daerah jenuh jual secara moderat
Entry (1) Rp930. Entry (2) Rp910. Cut loss point Rp890
PE 2014 10,7x, PBV 3,2x, ROE 30%. Buy. Trading target Rp10.500
Koreksi minor di pattern upward retracement di emitten perbankan big cap BUMN yang bergelut di kredit mikro UKM dapat digunakan sebagai entry point untuk upswing kembali ke Rp10.500-Rp10.650
Entry (1) Rp10.225. Entry (2) Rp10.175. Cut loss point Rp10.025
Buy. PE 2014 20x, PBV 4x, ROE 19%. Trading target Rp2.325
Trend sideways di emitten konstruksi BUMN ini mulai menujukan perubahan ke arah lebih positif menjelang pemilu presiden Juli 2009, rekomen akumulasi untuk breakout ke target Rp2.325
Entry (1) Rp2.210. Entry (2) Rp2.170. Cut loss point Rp2.140
PE 2014 16,4x, PBV 4,7x, ROE 28,7%. Buy. Trading target Rp5.700
Formasi konsolidasi berbentuk rising channel di emiten distributor gas dan operator pipa ini masih mempertahankan pattern higher low, akumulasi untuk kontinuasi kenaikan hingga Rp5.700
Entry (1) Rp5.400. Entry (2) Rp5.350. Cut loss point Rp5.250