Bisnis.com, JAKARTA— First Asia Capital memperkirakan indeks harga saham gabungan (IHSG) pada perdagangan hari ini, Rabu (2/7/2014) akan mencoba untuk menutup perdagangan di atas 4.900.
“Sentimen positif dari dalam negeri, penguatan rupiah dan keadaan yang positif dari bursa global akan menopang pergerakan indeks,” Analis First Asia Capital David Sutyanto dalam risetnya yang diterima hari ini, Rabu (2/7/2014).
Namun, ujarnya, ketidakpastian menjelang pilpres akan membuat IHSG bergerak volatil.
“Trading jangka pendek disarankan untuk antisipasi perubahan sentimen mendadak yang dapat terjadi dalam beberapa hari ke depan,” kata David.
First Asia Capital mengemukakan ada 6 saham yang dapat dipertimbangkan pada perdagangan hari ini, yaitu:
- ASII. 7.250— 7.600. Trading buy
- BJBR. 830 – 900. Spec buy
- CTRA. 915 – 970. Spec buy
- INAF. 167 – 178. Spec buy
- KLBF. 1.650-1.740. Trading buy
- EXCL. 4.990—5.350. Spec buy