Bisnis.com, JAKARTA— AAA Securities memperkirakan indeks harga saham gabungan (IHSG) pada perdagangan hari ini, Senin (30/6/2014) berada di level support 4.800, resisten 4.900, 4.950.
Equity Technical Analyst AAA Securities Wijen Pontus mengatakan IHSG masih berada di wave (iii) dari wave [c].
Wijen mengatakan penurunan yang perlahan dari IHSG menunjukkan adanya distribusi bertahap.
“Setelah distribusi selesai, kami perkirakan IHSG akan mengalami fase mark-down. IHSG akan turun agresif, yang diikuti penurunan dalam oleh saham-saham penggerak bursa,” kata Wijen dalam riset yang diterima hari ini, Senin (30/6/2014).
AAA Securities mengemukakan ada 4 saham yang dapat dipertimban gkan pada perdagangan hari ini, yaitu:
Buy on weakness
ADRO Jumat kemarin terkoreksi, tetapi volume kecil dan tertahan di atas support MA-5, tampaknya skenario kami masih ontrack, di mana tempo lalu kami menyebutkan bahwa ADRO sudah selesai membentuk wave (v) dari wave [c] dari wave 2. Manfaatkan koreksi ini untuk BoW atau menambah posisi
Buy area ideal: 1.165—1.180
Stop loss level: Di bawah 1.150
Target profit: 1.240—1.250
Buy on weakness
LPKR kemarin terkoreksi, tetapi volume mengecil, kami perkirakan LPKR sudah hampir selesai membentuk wave 5 dari wave (C). Manfaatkan koreksi untuk melakukan akumulasi LPKR. Mengingat LPKR membentuk extended 1st wave, maka seharusnya panjang wave 5 LPKR lebih pendek daripada panjang wave 3.
Buy area ideal: 930—940
Stop loss level: Di bawah 910
Target profit: 1000
SoS
JSMR kemarin terkoreksi agresif dengan volume besar. Sebagai catatan, JSMR pernah kami rkeomendasikan SoS saat harga masih di atas 6.000. Dan lagi-lagi, skenario kami berjalan dengan sempurna. Kami melihat bahwa wave c JSMR masih akan terus terbentuk dengan target minimal di 5.700, dan ideal di 5.400. Manfaatkan rebound (kalau ada) untuk SoS dulu.
Range sell ideal: 5.825—5.875
Target turun terdekat: 5.700, 5.400
SoS
BMRI kemarin Jumat turun dengan volume besar, menunjukkan bahwa skenario Elliott Wave kami masih ontrack. Saat ini, seharusnya BMRI sedang berada di akhir wave (iii). Artinya, BMRI harusnya akan segera menguat dalam waktu 1-2 hari ini, untuk membentuk wave (iv). Manfaatkan penguatan BMRI untuk SoS dulu.
Range sell ideal: 9.800—9.900 (tunggu wave (iv) terbentuk)
Target turun terdekat: 9200