Bisnis.com, JAKARTA — PT Bank Himpunan Saudara 1906 Tbk. (SDRA) tidak jadi menerbitkan obligasi Bank Saudara III dan obligasi Subordinasi Bank Saudara II tahun 2014.
Hal itu tercantum dalam surat pembatalan kepada Bursa Efek Indonesia yang dipublikasikan pada hari ini. Namun, perseroan tidak menjelaskan lebih rinci alasan pembatalan tersebut.
“Kami telah membatalkan rencana emisi obligasi yang rencananya diterbitkan pada kuartal II/2014,” paparnya dalam keterangan tertulis, Kamis (26/6/2014).
Sebelumnya, Bank Saudara mengumumkan berencana menerbitkan obligasi senior dan obligasi subordinasi pada semester I/2014 senilai total Rp500 miliar. Perseroan menjelaskan perolehan dana tersebut akan digunakan untuk pendanaan jangka panjang.