Bisnis.com, JAKARTA— Samuel Sekuritas Indonesia memperkirakan pelemahan kurs rupiah atas dolar Amerika Serikat (AS) pada hari ini, Selasa (20/5/2014) bakal berlanjut.
Ekonom Samuel Sekuritas Indonesia Rangga Cipta mengatakan rupiah yang menguat di pembukaan kemarin, Senin (19/5/2014) akhirnya melemah saat penutupan.
“Pelemahan rupiah mungkin berlanjut. Kejutan politik perlu diwaspadai hari ini,” kata Rangga dalam risetnya yang diterima hari ini, Selasa (20/5/2014).
Rangga mengemukakan rupiah ditutup melemah. Dolar masih lemah di Asia. Hingga kemarin sore penguatan mata uang Asia terhadap dolar masih terjadi, dipimpin oleh ringgit dan rupee.
Pergerakan Rupiah/US$
19/5 | 11,419 |
16/5 | 11.413 |
14/5 | 11.447 |
Sumber: Bloomberg Dollar Index, 2014