Bisnis.com, JAKARTA- Trust Securities memprediksi kurs tengah Bank Indonesia nilai tukar rupiah atas dolar Amerika Serikat pad hari ini, Rabu (7/5/2014) berada di kisaran Rp11.495-Rp11.523.
Kepala Riset Trust Securities mengemukakan laju nilai tukar rupiah stagnan di hari kedua pekan ini.
“Tampaknya laju rupiah baru merespons perlambatan ekonomi Indonesia hanya bertumbuh 5,21% secara tahunan (year on year). Dibandingkan kuartal I/2013 yang 5,78%,” kata Reza dalam risetnya.
Reza menilai angka tersebut turun cukup tajam. Padahal, sejak kuarta I/2012, ekonomi dalam negeri selalu bertengger di atas 6%.
Padahal laju yen, ujarnya, sedang terapresiasi terutama setelah indeks manufaktur China melemah. Begitupun dengan euro dan poundsterling yang juga terapresiasi dibandingkan dolar AS, seiring spekulasi meningkatnya indeks manufaktur di sejumlah Euro zone.
“Laju rupiah masih di bawah level resisten 11.500. Kurs tengah Bank Indonesia Rp11.495-Rp11.523,” kata Reza.
Kurs tengah BI Rp/US$
Tanggal | Rp/US$ |
6/5 | 11.511 |
5/5 | 11.511 |
2/5 | 11.537 |
Sumber: BI,2014