Bisnis.com, JAKARTA- Trust Securities memperkiran indeks harga saham gabungan (IHSG) pada perdagangan hari ini, Selasa (11/3/2014) akan bergerak di kisaran 4.656-4.715.
Kepala Riset Trust Securitues Reza Priyambada memperkiran IHSG berada pada rentang support 4.656-4.669, dan resisten 4.694-4.715.
Upper spinning di bawah upper bollinger band (UBB). MACD mulai upreversal terbatas dengan histogram positif yang menurun. RSI, Stochastic, dan William's %R cenderung downreversal.
IHSG , ujarnya, sempat di bawah target support (4.656-4.669) dan gagal mencapai target resisten (4.694-4.715) sehingga masih rawan untuk dilakukannya aksi profit taking.
"Asing yang kembali net sell dan posisi IHSG yang masih disekitar area overbought cukup memberikan peluang koreksi lanjutan. Bila sentimen yang ada kurang mendukung tetap mewaspadai potensi downreversal," kata Reza.
Trust Securties mengemukakan ada 7 saham yang dapat dipertimbangkan pada perdagangan hari ini yaitu:
- ASII. 6.900-7.425. Bullish engulfing. Limited high|Maintained buy slm up7.200
- INTP. 22.025-23.075. Three outside up di atas Middle Bollinger band(MBB)|Maintained buy slm up 22.750
- WIKA. 2.205-2.300. Piercing line di atas MBB. Stochastic upreversal. Maintained buy slm up 2.245
- MPPA. 2.150-2.215. Spinning mendatar di atas MBB. Trd buy slm up2.180
- BEST. 580-625. Limited high. RSI flat dekati UBB. Trd sell jika 595 gagal bertahan
- AKRA. 4.710-4.845. Limited high bertahan dio sekitar UBB. Trd buy slm up4.785
- MNCN. 2600-2,675|Shooting star dekati UBB. Trd buy slm up 2.620