Bisnis.com, JAKARTA — Bursa Asia berfluktuasi seiring dengan penurunan saham-saham finansial dan menguatnya bursa Jepang.
Indeks MSCI Asia Pacific naik 0,1% ke level 139,43 pada Kamis (16/1/2014) pukul 14.37 waktu Tokyo atau pukul 12.37 WIB.
“Pasar saham sedang terjadi sejumlah aksi jual setelah menguat kemarin. Tetapi ini tidak akan mengubah arah pasar. Kami tidak melihat hal-hal yang negatif dari ekonomi AS dan kinerja korporasi,” ujar Takuya Takahashi, Senior Strategist Daiwa Securities Group Inc, seperti dikutip Bloomberg, Kamis (14/1/2014).
Indeks Jepang Topix naik 0,2%, indeks Hong Kong Hang Seng Index naik 0,4%, Hang Seng China Enterprises Index of mainland shares turun 0,1%, China’s Shanghai Composite Index naik 0,4%, indeks Singapura Straits Times turun 0,1%, dan indeks Taiwan Taiex naik 0,1%.