Bisnis.com, JAKARTA — Selepas jeda siang ini, Selasa (26/11/2013) indeks harga saham gabungan (IHSG) semakin tertekan meninggalkan level 4.300.
Berdasarkan pantauan Bisnis, pada pukul 14.49 WIB, indeks terus tertekan 1,07% ke level 4.288,56. Pada awal perdagangan, indeks telah melemah 0,12%. Dan pada akhir sesi I, IHSG ditutup turun 1,03% ke 4.290,36.
Kepala Riset Bahana Securities Harry Su mengatakan pasar modal masih tertekan oleh aksi jual yang dilakukan investor asing.
“Mereka [investor asing] masih khawatir dengan cadangan devisa kita dan pelemahan nilai tukar rupiah terhadap dolar AS,” ujarnya kepada Bisnis.
Dia menilai jika kondisi tersebut masih belum pulih, maka aksi jual investor asing masih berpotensi untuk berlanjut.
“Untuk level support selanjutnya itu di 4.150. Jika ini break, maka indeks bisa jatuh lebih dalam ke 3.850. Namun, kami masih mematok target indeks akhir tahun 4.400 dengan harapan adanya year end window dressing,” jelasnya.