Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Indeks Stoxx 600 Naik 0,1% Terkerek Data Ekonomi AS

Bursa Eropa sedikit berubah seiring dengan langkah investor mempertimbangkan data ritel AS dan data penjualan rumah.

Bisnis.com, JAKARTA - Bursa Eropa sedikit berubah seiring dengan langkah investor mempertimbangkan data ritel AS dan data penjualan rumah.

Selain itu, investor juga melihat komentar orang-orang yang mengerti debat yang mengatakan bank sentral Eropa (European Central Bank/ECB) mempertimbangkan untuk memangkas lebih kecil dari biasanya tingkat suku bunga deposito.

Indeks Stoxx Europe 600 naik 0,1% ke level 322,91 pada penutupan perdagangan Rabu (20/11/2013).

“Bursa merespon positif karena ECB terlihat akan melakukan apapun agar laju pemberian kredit berjalan berdasarkan sistem kembali. Dari prospektif makro dan data-data yang baru keluar, mereka ingin perbankan bisa menggunakan uang untuk bekerja,” ujar Michael Woischneck dari Lampe Asset Management in Dusseldorf, seperti dikutip Bloomberg, Rabu (21/11/2013).

Saham Metro AG naik 2,4%. Sementara itu saham Diageo Plc turun 1,2% dan Alcatel-Lucent melemah 3,5%.

Sebanyak 13 dari 18 indeks acuan nasional bursa Eropa Barat melemah. Indeks Spanyol IBEX 35 dan indeks Yunani ASE turun 0,7%.

Selanjutnya, indeks Inggris FTSE 100 turun 0,3%, indeks Prancis CAC 40 turun 0,1%. Sementara itu indeks Jerman DAX naik 0,1%

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Nurbaiti
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper