Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Bursa Asia Merah Dipicu Bahasan Pagu Utang AS

Bisnis.com, JAKARTA— Trust Securities menilai sentimen belum jelasnya pembahasan anggaran belanja (APBN) yang memicu terjadinya pagu utang (debt ceiling) bulan depan memerahkan laju bursa saham Asia.

Bisnis.com, JAKARTA— Trust Securities menilai sentimen belum jelasnya pembahasan anggaran belanja (APBN) yang memicu terjadinya pagu utang (debt ceiling) bulan depan memerahkan laju bursa saham Asia.

Seperti diketahui bursa Asia jatuh untuk hari ketiga, memangkas kenaikan bulanan sejak Januari 2012, seiring dengan sektor industri dan kesehatan melemah.

Indeks MSCI Asia Pacific pada hari ini, Kamis (26/9/2013) turun 0,4% ke level 139,75 pada pukul 09.46 waktu Tokyo atau pukul 07.46 WIB, sebelum bursa China dan Hong Kong dibuka.

“Sentimen dari belum jelasnya pembahasan APBN AS yang memicu terjadinya debt ceiling [batas pinjaman pemerintah] bulan depan masih menerpa laju bursa saham Asia yang diperdagangkan di zona merah,”  kata Kepala Trust Securities Reza Priyambada dalam analisanya.

Meski di awal, tambahnya, pelaku pasar masih  menanggapi positif rilis kenaikan data perumahan AS namun, dengan kembali melemahnya bursa saham  AS yang disertai dengan penurunan tingkat kepercayaan konsumen membuat laju bursa saham AS terprofitisasi.

“Selain itu pelemahan juga dipicu ekspektasi masih rendahnya ekspansi pertumbuhan ekonomi China,” kata Reza. (ltc)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper