JAKARTA--Pemerintah berencana menggelar lelang empat seri surat berharga syariah negara (sukuk/SBSN) dengan target indikatif Rp1,5 triliun.
Berdasarkan keterangan resmi Ditjen Pengelolaan Utang Kemenkeu, Rabu (13/2), lelang akan digelar pada Selasa 19 Februari 2012.
Tiga seri sukuk yang akan dilelang adalah PBS001 dengan imbalan 4,45% dan jatuh tempo pada 15 Februari 2018, PBS002 dengan imbalan 5,45% dan jatuh tempo pada 15 Januari 2022, PBS003 dengan imbalan 6% dan jatuh tempo 15 Januari 2027, dan PBS004 dengan imbalan 6,1% dan jatuh tempo 15 Februari 2037.
Keempat seri surat utang tersebut akan dijaminkan dengan proyek atau kegiatan dalam APBN 2013.
Pemerintah makin gencar melakukan sosialisasi sukuk tersebut. Dalam foto tampak Kepala seksi transaksi Direktorat pembiayaan Syariah DJPO Kementrian Keuangan RI Agus Prasetyo Laksono memberikan keterangan tentang Sukuk Negara Ritel seri SR-003 kepada masyarakat di Borobudur Room Hotel Novotel, Solo, Selasa (18/1/2013).