Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Masih Punya Fasilitas Pinjaman US$50 Juta dari Wexler, Ini Rencana Bumi Resources Minerals (BRMS)

PT Bumi Resources Minerals Tbk. diberikan waktu cukup luang untuk melunasi fasilitas pinjaman dari Wexler Capital Pte. Ltd senilai US$50 juta.
Siluet karyawan di dekat layar monitor pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Kamis (13/6/2019)./Bisnis-Nurul Hidayat
Siluet karyawan di dekat layar monitor pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Kamis (13/6/2019)./Bisnis-Nurul Hidayat

Bisnis.com, JAKARTA — PT Bumi Resources Minerals Tbk. diberikan waktu cukup luang untuk melunasi fasilitas pinjaman dari Wexler Capital Pte. Ltd senilai US$50 juta.

Herwin W. Hidayat Director & Investor Relations Bumi Resources Minerals menjelaskan bahwa tahun lalu perseroan telah melunasi fasilitas pinjaman US$100 juta dari Credit Suisse AG. Saat ini, fasilitas pinjaman yang tersisa berasal dari Wexler Capital Pte. Ltd.

Dia menuturkan bahwa fasilitas pinjaman yang tersisa dari Wexler sekitar US$50 juta. Menurutnya, fasilitas itu tidak memiliki bunga.

Wexler, lanjut Herwin, merupakan salah satu pemegang saham di emiten bersandi BRMS itu. Dengan demikian, saat ini masih dibicarakan skema pelunasan fasilitas pinjaman tersebut.

“Bisa mungkin salah satunya debt to equity swap atau mungkin dia [Waxler] menunggu sampai proyek-proyek mulai berproduksi kemudian bisa diangsur. Kami diberikan waktu cukup luang,” jelasnya di Jakarta, Kamis (20/6/2019).

Dia mengatakan dengan dilunasinya fasilitas pinjaman dari Credit Suisse AG membuat beban bunga dan keuangan perseroan menurun drastis pada 2019. Hal itu tercermin dari laporan keuangan kuartal I/2019.

Dalam laporan keuangan yang berakhir 31 Maret 2019, BRMS melaporkan posisi beban bunga dan keuangan US$7.779. Jumlah itu menyusut dari US$3,78 juta pada periode kuartal I/2018.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Riendy Astria
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper