Bisnis.com, JAKARTA- Waterfront Securities Indonesia memprediksi indeks harga saham gabungan pada perdagangan hari ini, Senin (5/12/2016) bergerak di kisaran 5.194-5281.
“IHSG pada perdagangan hari ini diperkirakan berpotensi mengalami mixed,” kata Octavianus Marbun, Analis PT Waterfront Securities Indonesia dalam risetnya yang diterima hari ini, Senin (5/12/2016).
Dikemukakan data nonfarm payrolls AS bulan November menunjukkan penyerapan tenaga kerja sebanyak 178.000, setelah bulan sebelumnya terjadi penyerapan sebanyak 142.000 orang, meskipun sedikit lebih rendah dari estimasi yang sebanyak 18.ooo orang.
Sedangkan tingkat pengangguran mengalami penurunan menjadi 4,6% dari 4,9%. Data tenaga kerja tersebut semakin memperkuat potensi kenaikan suku bunga The Fed pada pertemuan pekan depan.
Sementara itu Italia pada hari Minggu melakukan referendum meminta reformasi konstitusi, yang dapat berakibat PM Italia mundur jika kalah.
Data ekonomi AS yang akan dirilis pada pekan ini diantaranya ISM service, trade balance, factory orders, Mich Sentiment dan Wholesale inventories.
Waterfront Securities Indonesia merekomendasikan saham berikut:
- BBTN
Terlihat kuat pada level support diharga 1630, mampu menahan penurunan BBTN lebih lanjut. Kemarin BBTN ditutup menguat dilevel 1670.
Rekomendasi Sell on Strength jika tidak dapat menembus level resisten pada 1690
- BMRI
Terlihat kuat pada level support diharga 10500 dapat menahan penurunan saham BMRI lebih lanjut. Perdagangan kemarin BMRI ditutup menguat di level 10700.
Rekomendasi Sell on Strength jika tidak dapat melewati harga 10850
- BBRI
Pada perdagangan kemarin, BBRI ditutup menguat diharga 11300. Level support 11100 cukup kuat menahan koreksi BBRI.
Rekomendasi Sell on Strength jika tidak menembus level resisten dilevel 11450
- BBNI
Pada perdagangan kemarin, BBNI ditutup menguat diharga 5300. Level support 5150 cukup kuat menahan koreksi BBNI.
Rekomendasi Sell on Strength jika tidak menembus level resisten dilevel 5375
- PGAS
Pada perdagangan kemarin, PGAS sempat melemah namun ditutup menguat diharga 2710. Level support 2650 cukup kuat menahan koreksi PGAS.
Rekomendasi Sell on Strength jika tidak menembus level resisten dilevel 2740
- ASII
Pada perdagangan kemarin, ASII sempat melemah namun ditutup menguat diharga 7850. Level support 7700 cukup kuat menahan koreksi ASII.
Rekomendasi Sell on Strength jika tidak menembus level resisten dilevel 7950