Bisnis.com, JAKARTA- Bahana Securities memperkirakan indeks harga saham gabungan pada perdagangan hari ini, Rabu (19/10/2016) bergerak di kisaran 5.400-5.475.
Analis Teknikal Bahana Securities Muhammad Wafi memprediksi IHSG pada perdagangan hari ini akan menguat.
“Hari ini (19/10/2016), IHSG diperkirakan akan bergerak mixed cenderung menguat terbatas, dikisaran 5.400-5.475,” kata Analis Teknikal Bahana Securities Muhammad Wafi dalam risetnya.
Bahana mengemukakan saham-saham yang dapat diperhatikan pada perdagangan hari ini a.l. ANTM, AISA, ASII, BHIT, dan BSDE.
IHSG pada perdagangan Selasa (18/10/2016) ditutup naik 20 poin (+0,36%) ke level 5.430,05.
“Adapun nilai transaksi di pasar reguler sebesar Rp5,3 triliun, ditengah ekspektasi pasar akan penurunan BI Rate,” kata Wafi.
Sebanyak 6 sektor mengalami kenaikan dipimpin sektor aneka industri . Sedangkan sektor tambang, konsumer, dan infrastruktur mengalami penurunan.
Sebanyak 165 saham mengalami kenaikan, 136 saham mengalami penurunan, 104 saham tidak mengalami perubahan dan 220 saham tidak mengalami perdagangan.
Saham-saham yang menjadi pendorong bursa kemarin a.l. ASII, BSDE, LPPF, GGRM, dan BBCA.
“Secara teknikal, indeks naik dengan kicking candle disertai volume namun longer upper shadow. Stochastc positif sementara RSI dan MACD goldencross,” kata Wafi.