Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

BURSA JEPANG 30 SEPTEMBER: Masalah Modal Deutsche Bank Risaukan Pasar, Topix dan Nikkei Dibuka Melemah

Bursa saham di Jepang melemah, dengan indeks acuan menghapus keuntungan pada September.
Bursa Jepang/Reuters
Bursa Jepang/Reuters

Bisnis.com, JAKARTA - Bursa saham di Jepang melemah, dengan indeks acuan menghapus keuntungan pada September.

Hal itu terjadi seiring kekhawatiran masalah modal perbankan Jerman, Deutsche Bank AG, dapat menjalar ke seluruh pasar global.

Berdasarkan data Bloomberg, indeks Topix dibuka melemah 1,49% atau 20,02 poin ke level 1.323,23 pada perdagangan Jumat (30/9/2016).

Selanjutnya indeks melemah 1,92% atau 25,85 poin ke level 1.317,4 pada pukul 07.08 WIB.

Dari 1.970 saham yang diperdagangkan sebanyak 73 saham menguat,  1.828 saham melemah, dan 69 saham stagnan.

Adapun Nikkei 225 Stock Average dibuka melemah 1,31% atau 219,26 ke level 16.474,45.

Selanjutnya indeks turun 1,51% atau 252,06 ke level 16.441,65.

Dari 225 saham yang diperdagangkan sebanyak 5 saham menguat, 219 saham melemah, dan 1 saham stagnan.

"Kecemasan telah menyebar. Lingkungan yang buruk dapat berdampak ke seluruh pasar dan investor merasa tidak dapat membeli saham-saham di Jepang juga," ujar Juichi Wako, Senior Strategist Nomura Holdings Inc, seperti dikutip dari Bloomberg.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper