Bisnis.com, JAKARTA—Indeks harga saham gabungan (IHSG) diprediksi terkoreksi perdagangan Jumat (29/4/2016).
Tim Riset Mandiri Sekuritas memperkirakan indeks akan bergerak pada kisaran 4.788-4.865.
“Pergerakan IHSG hari ini kami estimasi berpeluang untuk terkoreksi,” paparnya dalam riset.
Sebelumnya, indeks ditutup menguat tipis dengan naik sebesar 2 poin atau 0,06% ke level 4.848.
Adapun saham yang dinilai perlu untuk dicermati pada hari ini:
Kode | Rekomendasi | Target Harga (Rp) | Stop Loss (Rp) | Keterangan |
GGRM | BUY | 73.000 | 70.000 | Day trade |
ANTM | BUY | 780 | 700 | Day trade |
BMTR | BUY | 1.300 | 1.200 | Day trade |
Sumber: Mandiri Sekuritas