Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Adhi Karya (ADHI) Siap Bayar Bagi Hasil Rp2,92 Miliar Awal Bulan Depan

PT Adhi Karya Tbk. (ADHI) siap membayar bagi hasil ke-15 sukuk mudharabah senilai Rp2,92 miliar.

Bisnis.com, JAKARTA - PT Adhi Karya Tbk. (ADHI) siap membayar bagi hasil ke-15 sukuk mudharabah senilai Rp2,92 miliar.

Direktur Adhi Karya Haris Gunawan mengatakan hal tersebut merupakan rangkaian bagi hasil dari penerbitan sukuk mudharabah berkelanjutan I Adhi Tahap I/2012 sebesar Rp125 miliar.

“Pembayarannya akan dilakukan pada 3 April 2015,” paparnya dalam keterbukaan informasi kepada Bursa Efek Indonesia yang dikutip Bisnis, Jumat (11/3/2016).

Lebih lanjut dia menyebutkan bagi hasil tersebut bersumber dari pendapatan tiga proyek perseroan yakni pembangunan gedung Harris dan POPI Hotel Surakarta, pembangunan gedung kantor pusat bank bengkulu, dan pembangunan sespimma lemdiklat Polri di Lembang Bandung.

"Nisbah bagi hasil tercatat 73,05% dari pendapatan yang dibagihasilkan sebesar Rp4 miliar, sehingga pendapatan bagi hasil akan dibayarkan sebesar Rp2,92 miliar," jelasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper