Bisnis.com, JAKARTA--Pemegang saham PT Elnusa Tbk. (ELSA), PT Prudential Life Assurance terus melepas kepemilikan sejak tahun lalu hingga tersisa 9,17%.
Vice President of Corporate Secretary Elnusa Fajriyah Usman menjelaskan Prudential Life Assurance melepas kepemilikan 18,23 juta lembar saham ELSA pada 18 Februari 2016. Kini, Prudensial Life Assurance menyisakan kepemilikan 668,94 juta lembar saham setara dengan 9,17% dari total modal ditempatkan dan disetor penuh.
"Telah terjadi perubahan kepemilikan saham yang mencapai 5% atau lebih," katanya dalam keterbukaan informasi di PT Bursa Efek Indonesia, Rabu (2/3/2016).
Kepemilikan saham ELSA kini digenggam oleh PT Pertamina (Persero) sebesar 41,1%, Dana Pensiun Pertamina 17,81%, Prudential Life Assurance 9,17% dan sisanya dimiliki oleh publik 31,92%.
Pada 6 Maret 2015, Prudential Life Assurance sempat menambah kepemilikan dari 9,27% menjadi 9,55%. Kemudian, Prudential Life kembali melego saham menjadi 9,51% pada 8 Juni 2015.
Tak lama berselang, tepatnya 31 Agustus 2015, Prudential Life kembali menjual kepemilikan saham menjadi 9,41%. Sejak tahun lalu, kepemilikan saham Prudential Life di dalam ELSA berkurang 1,6%.
Pada perdagangan saham kemarin, saham ELSA melonjak 5,73% sebesar 16 poin ke level Rp295 per lembar. Return saham ELSA selama setahun negatif 45,76% dan positif 19,43% sepanjang tahun berjalan dengan kapitalisasi pasar Rp2,15 triliun.