Cari berita
Bisnis.com

Konten Premium

Bisnis Plus bisnismuda Koran Bisnis Indonesia tokotbisnis Epaper Bisnis Indonesia Konten Interaktif Bisnis Indonesia Group Bisnis Grafik bisnis tv

HARGA BATUBARA: Dukungan Iran Naikkan Harga Batu Hitam

Harga batubara ditutup menguat 1,17% pada penutupan perdagangan Kamis (18/2/2016).
Atiqa Hanum
Atiqa Hanum - Bisnis.com 18 Februari 2016  |  14:35 WIB

Bisnis.com, JAKARTA— Harga batubara ditutup menguat 1,17% pada penutupan perdagangan Kamis (18/2/2016).

Analis Panin Sekuritas Fajar Indra mengatakan sentimen pada saham energi meningkat bersamaan dengan harga minyak.

“Hal ini terjadi setelah adanya dukungan Iran untuk membekukan produksi,” katanya seperti di Bloomberg, Kamis (18/2/2016).

Sementara itu harga komoditas tersebut untuk kontrak Maret 2016 di bursa komoditas ICE Futures Europe Commodities menguat 0,5 poin atau 1,17% ke US$43,30/metrik ton.

Penguatan batubara juga berdampak pada penguatan indeks saham Jepang seperti Nikkei 225 Stock Average naik 2,28% dan Indeks Topix Jepang naik 2,25%.

Beberapa perusahaan batu bara di Indonesia juga mengalami kenaikan yakni Indo Tambangraya Megah hingga 10%, menuju lompatan terbesar sejak Agustus 2013. Lalu, Adaro Energy naik 1,6% dan Bukit Asam naik 6,3%.

Seperti diketahui Iran mendukung Rusia dan Arab Saudi untuk menekan produksi minyaknya hingga titik terendah.

Sikap tersebut mengerek harga minyak mentah. Setelah kemarin naik 5,58%, WTI ydiperdagangkan naik 1,76% ke US$31,20 per barel pada pk. 12.50 WIB.

 

Pergerakan harga batu bara di bursa Rotterdam pada kontrak Maret 2016:

 

Tanggal

US$/MT

Perubahan (%)

17/2/2016

43,30

+1,17

16/2/2016

42,80

-0,70

15/2/2016

43,10

0,0

12/2/2016

43,10

+0,58

11/2/2016

42,85

-0,23

 

Sumber: Bloomberg

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini, di sini :

batu bara tambang batu bara coal
Editor : Atiqa Hanum

Artikel Terkait



Berita Terkini

Terpopuler

Banner E-paper
back to top To top