Bisnis.com, JAKARTA—Indeks Harga Saham Gabungan pada Rabu (14/1/2015) jatuh ke titik terendah tahun ini.
IHSG hari ini ditutup turun 1.05% ke level 5.159,67. Level tersebut adalah titik penutupan terendah pada 2015 dan terendah sejak 23 Desember 2014.
Seluruh sektor rontok pada penutupan perdagangan hari ini. Pelemahan tertajam dialami oleh sektor pertanian dengan penurunan 2,01% dan sektor perdagangan dengan penurunan 1,61%.
Dari 508 saham yang terdaftar di BEI, 224 saham merosot, 75 saham bergerak naik, dan 209 saham stagnan.
Saham-saham di BEI bergerak pada kisaran 5.159,67—5.225,02 setelah dibuka pada angka 5.217,20.
Indeks Bisnis27 merosot 1,16% pada akhir perdagangan ke level 450,79. Adapun nilai tukar rupiah di Bloomberg Dollar Index pada penutupan turun 0,10% ke Rp12.614 per dolar AS.
Saham-saham yang melemah pada penutupan:
PGAS | -3,11% |
BMTR | -9,20% |
BBRI | -0,63% |
MNCN | -3,97% |
Saham-saham yang menguat pada penutupan:
BMRI | +0,47% |
UNVRI | +0,38% |
BIRD | +3,50% |
DNET | +3,98%% |
Sumber: Bloomberg