Bisnis.com, JAKARTA- Trust Securities memperkirakan indeks harga saham gabungan (IHSG) pada perdagangan hari ini, Rabu (4/6/2014) berada di rentang support 4.890-4.907, dan resisten 4.940-4.954.
Kepala Riset Trust Securities Reza Priyambada mengatakan hammer masih bertahan di middle bollinger band (MBB ). MACD masih bergerak turun dengan histogram negatif yang memendek. RSI, Stochastic, dan William’s %R masih bertahap kenaikannya.
IHSG, ujarnya, sempat berada di target support (4.870-4.898), tapi juga sempat berada di target resisten (4.926-4.938).
“Meski aksi beli mulai meningkat, namun belum sepenuhnya signifikan. Sehingga kenaikan pun masih terbatas,” ujar Reza dalam risetnya.
Oleh karena itu, tambahnya, laju IHSG pun masih akan variatif cenderung menguat tipis, dan tetap memperhatikan potensi pembalikan arah jika laju bursa saham global berbalik negatif.
Trust Securities mengemukakan ada 7 saham yang dapat dipertimbangkan pada perdagangan hari ini, yaitu:
- TLKM. 2.480-2.585. Separating lines bertahan di atas MBB. Stochastic & RSI cenderung naik|. Maintained buy slm up 2.540
- BBNI. 4.755-4.985. Three inside up di MBB. Volume meningkat diikuti kenaikan RoC dan MFI. Maintained buy slm up 4.900
- SMGR. 14.750-15.225. Morning star di bawah MBB. William’s %R & RSI cenderung naik diikuti peningkatan volume. Maintained buy slm up15.000
- BBRI. 10.200-10.475. Doji star di sekitar MBB. Stochastic mulai berbalik naik dari area oversold. Maintained buy slm up10.300
- MPPA. 3.090-3.235. White marubozu dekati upper bollinger band (UBB ). MFI masih naik diikuti peningkatan volume. Trading buy slm up 3.190
- INDF. 6.800-7.075. Hanging man menuju MBB. Stochastic bergerak naik diikuti kenaikan MACD dan RoC. Maintained buy slm up 6.900
- ITMG. 29.750-30.250. Dragonfly doji di bawah UBB. MFI cenderung naik diikuti kenaikan William’s %R. Trd buy slm up 29.950