Bisnis.com, JAKARTA- HD Capital memprediksikan indeks harga saham gabungan (IHSG) pada perdagangan pekan depan, masih berpotensi untuk menembus level 5.000.
Periset Senior HD Capital Yuganur Wijanarko mengatakan walaupun indeks terimbas aksi profit taking akibat pelemahan rupiah dan liburan panjang, masih ada potensi IHSG untuk bergerak reli.
“Kami melihat reli IHSG untuk membuat daerah baru di atas level 5.000 masih akan berjalan,” kata Yuganur dalam risetnya.
Seperti diketahui IHSG saat penutupan perdagangan Jumat (30/5/2014) melemah signifikan 91,67 poin atau 1,84% ke level 4.983,91.
Sementara itu nilai tukar rupiah terhadap dolar AS pada saat penutupan perdagangan akhir pekan melemah 0,38% ke level Rp11.676.