Bisnis.com, JAKARTA— AAA Securities memperkirakan indeks harga saham gabungan (IHSG) pada perdagangan hari ini, Rabu (7/5/2014) berada di support 4.800, 4.700, dan resisten 4.850, 4.900.
Equity Technical Analyst AAA Securities Wijen Pontus mengatakan IHSG saat ini tertahan di support MA-5 (4.830), dan selanjutnya ada support minor fibonacci cluster di 4.825.
“Risiko IHSG untuk menembus support-support ini cukup besar,” kata Wijend alam risetnya yang diterima hari ini, Rabu (7/5/2014).
Dikemukakan jika IHSG menembus level support 4.800, indeks berpotensi untuk menuju level 4.700.
“IHSG saat ini berada di wave c, dengan target akhir wave c setidaknya di 4.700—4.720,” kata Wijen.
AAA Securities mengemukakan ada 4 saham yang dapat dipertimbangkan pada perdagangan hari ini, yaitu:
- ERAA
Buy on weakness
ERAA kemarin menguat diikuti volume yang membesar, ini mengkonfirmasi bahwa wave v dari wave c sudah selesai, oleh karena itu, ERAA setidaknya akan menguat ke atas 1.350. Manfaatkan kesempatan ini untuk BoW.
Buy area ideal: 1.230—1.245
Stop loss level: Di bawah 1.200
Target profit: 1.300, 1.350
- MAIN
Buy on weakness
MAIN kemarin menguat dengan agresif, ini mengkonfirmasi bahwa MAIN sudah selesai wave c, dan kami yakini MAIN akan kembali ke atas 3.300 dalam waktu dekat. Manfaatkan adanya pullback yang mungkin terjadi untuk trading buy
Buy area ideal: 3.030—3.060
Stop loss level: Di bawah 3.000
Target profit: 3.300
- AISA
SoS
AISA saat ini berada di wave [iii] dari wave 5. Meskipun AISA masih dapat menguat, tetapi upside masih terbatas (2.550—2.650), sedangkan risikonya sudah terus membesar. Untuk shortterm, AISA harus koreksi membentuk wave [iv] dengan target ideal 2.050
Range sell ideal: 2.250—2.350
Target turun terdekat: 2.050
- KIJA
SoS
KIJA kemarin turun dengan volume besar, membentuk bearish engulfing, ini mengkonfirmasi bahwa wave b sudah selesai, ini menunjukkan bahwa KIJA midterm akan turun ke bawah 250 untuk menyelesaikan wave c
Range sell ideal: 267—272
Target turun terdekat: 240—245