Bisnis.com, JAKARTA- AAA Securities memperkirakan indeks harga saham gabungan (IHSG) pekan depan berpotensi kembali turun, setelah akhir minggu ini mampu ditutup menguat signifikan 1,07% ke 4.816,58.
“Saya tetap berpendapat kenaikan IHSG masih bersifat bear rally. Hanya bersifat sementara. Saya melihat potensi IHSG untuk kembali turun pada minggu depan,” kata Equity Technical Analyst AAA Securities Wijen Pontus.
Dia mengatakan penurunan tersebut untuk mengejar target wave (c) di 4.600-4.650 (minimal) atau 4.500-4.550 (ideal).
Wijen mengemukakan penguatan IHSG akhir pekan ini sebagai konfirmasi selesainya wave (a), dan mulai terbentuknya wave (B).
“Target minimal wave (B) sudah tercapai di level 4.800, tapi saya masih expect wave (B) dapat menyentuh target ideal di 4.850-4.900," kata Wijen.
Tentunya, tambah dia, hal ini dipengaruhi oleh indeks regional yang rata-rata sedang membntuk wave ketiga dari wave C turun yang menjadi fase penurunan yang paling agresif dalam analisis Elliott Wave.