IBisnis.com, JAKARTA— HD Capital memperkirakan indeks harga saham gabungan (IHSG) pada awal April 2014 , akan berada di kisaran 4.750-4.830
Potensi test ke high 4.900, yang merupakan titik tertinggi pada waktu reli euforia pencalonan Jokowi (jadi Capres), “ kata Periset Senior HD Capital Yuganur Wijanarko dalam risetnya.
Yuganur mengatakan jika IHSG bisa ditutup di atas 4.900 secara mingguan (atau saat penutupan pada Jumat), akan mudah bergerak ke atas level psikologis 5.000.
HD Capital mengemukakan ada 4 saham yang dapat diperimbangkan pada perdagangan awal pekan April, yaitu:
- Bank BBNI (BBNI)
2014 PE 10x, PBV 1.9x, ROE 19%. Buy. Trading target Rp5.250
Entry buy (1) Rp4.790. Entry buy (2) Rp4.690. Cut loss point Rp4.590
- Tiga Pilar (AISA)
Buy. 2014 PE 20x, PBV 2.6x, ROE 12.7%. Trading target Rp2.250
Entry (1) Rp2.020. Entry (2) Rp1.990. Cut-loss point Rp1.910
- United Tractros (UNTR)
2014 PE 15x, PBV 2.1x, ROE 13.5%. Buy. Trading target Rp22.550
Entry: (1) Rp20.250. Entry (2) Rp19.450. Cut loss point Rp18.650
- Bank Jabar (BJBR)
2014 PE 7x, PBV 1.5x, ROE 20.2%. Buy. Trading target Rp1.160
Entry: (1) Rp1.020. Entry (2) Rp990. Cut loss point Rp965