Bisnis.com, JAKARTA- Trust Securities memperkirakan indeks harga saham gabungan (IHSG) pada perdagangan Senin (24/3/2014) akan bergerak di kisaran 4.650-4.750.
Kepala Riset Trust Securities Reza priyambada memperkirakan IHSG berada pada rentang support 4.650-4.664, dan resisten 4.744-4.750.
Lower spinning di bawah middle bollinger band (MBB). MACD cenderung turun dengan histogram negatif yang memanjang. RSI, Stochastic, dan William's %R melanjut downtrend.
Laju IHSG, ujarnya, gagal sempat ke kisaran support (4.670-4.685), namun gagal bertahan di kisaran resisten (4.712-4.728), sehingga masih rawan profit taking jika sentimen yang ada tidak cukup kuat untuk melanjutkan kenaikan.
"Tetapi, jika volume beli berlanjut peningkatannya dapat dimanfaatkan untuk buy on weakness," kata Reza dalam risetnya.
Trust Securities mengemukakan ada 7 saham yang dapat dipertimbangkan pada perdagangan hari ini, yaitu:
- SCMA. 2.940-3.100.Spinning bertahan di atas middle bollinger band (MBB). BoW if below 3.000
- PGAS. 4.840-5.250. Ladder bottom lewati MBB. Stochastic upreversal. Maintained buy slm up 5.100
- KLBF. 1.400-1.480. Long legged doji. William's %R upreversal dari area oversold. Maintained buy slm up1.420
- SIMP. 900-980. Separating lines lewati MBB. MFI flat. Maintained buy slm up 940
- ITMG. 22.325-24.225. Separating lines di atas lower bollinger band(LBB). Trading buy slm up 23.950
- ELSA. 455-478. Tweezers up. MFI & RSI masih upreversal. Trading buy slm up 460
- AUTO. 3.785-3.925. Lower spinning. MA20 mulai menunjukkan kenaikan. Trading buy slm up 3.860