Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

HP Analytics: Bursa Asia Melemah, IHSG Bergerak di Level 4.188-4.261

Indeks harga saham gabungan (IHSG) pada perdagangan hari ini, Jumat (13/12/2013) bergerak di kisaran 4.188-4.261

Bisnis.com, JAKARTA – Indeks harga saham gabungan (IHSG) pada perdagangan hari ini, Jumat (13/12/2013) bergerak di kisaran 4.188-4.261.

Bursa Asia (Nikkei +0.35%, Hangseng -0.51%)

Bursa Jepang dibuka menguat pagi ini disebabkan oleh pelemahan Yen yang kembali memberikan dorongan terhadap saham exporter.

Bursa AS (DJIA –0.66%, S&P500 –0.38%, Nasdaq –0.14%)

Pelemahan bursa AS disebabkan oleh aksi profit taking yang dilakukan oleh para investor menjelang pertemuan FOMC pekan depan. Weekly jobless claim naik ke level 368.000 dari 300.000 pekan lalu , berada di atas estimasi analis di level 325.000.

Penjualan retail AS naik 0,7% di November dipimpin oleh penjualan kendaraan, diatas kenaikan Oktober sebesar 0,6%. Penjualan kendaraan naik 1,8% MoM di November kenaikan tertinggi sejak Juni.

Facebook ditutup menguat 5% setelah saham dicatatkan dalam Indeks S&P 500, suatu prestasi bagi Facebook yang pada masa pasca IPO mendapatkan tekanan dari para pelaku pasar.

Bursa Eropa (Stoxx 600 –0.65%, DAX –0.66%, CAC 40 –0.43%)

Data ekonomi AS masih menjadi fokus perhatian investor Eropa yang mengukur apakah data-data tersebut cukup kuat untuk mendorong The Fed memutuskan pengurangan pembelian aset dalam FOMC Meeting yang akan berlangsung pekan depan. Industrial production zona eropa turun 1.1% di Oktober, berada dibawah estimasi analis.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Nurbaiti
Editor : Nurbaiti
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper