Bisnis.com, JAKARTA- Indeks harga saham gabungan (IHSG) diprediksi akan berfluktuasi cenderung menguat (mixed to up) pada perdagangan hari ini.
Tim Riset Equity Retail Mandiri Sekuritas memprediksi indeks akan berada pada 4.350-4.374 untuk level support dan 4.430-4.415 untuk resistance.
"IHSG masih berpotensi bergerak mixed to up untuk menguji kembali resistance kuat dalam jangka pendek yang sebelumnya menjadi support di 4.406," paparnya dalam riset, Rabu (20/11/2013).
Menurut riset itu, investor asing masih tetap akan melanjutkan aksi beli di pasar modal meskipun pemerintah mengerem laju pertumbuhan ekonomi Indonesia tahun ini.
Selain itu, kenaikan suku bunga acuan yang agresif masih akan menekan pergerakan rupiah terhadap dolar AS.
Adapun sejumlah saham yang dinilai perlu untuk dicermati adalah AKRA (speculative buy, target Rp5.000), UNTR (buy, target Rp21.000), ACES (buy, target Rp750), PTBA (buy, target Rp12.700), ANTM (speculative buy, target Rp1.450).