Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

 

 

JAKARTA: PT Asuransi Ramayana Tbk memutuskan pembagian dividen sebesar Rp9 miliar, atau 24% dari laba bersih perseroan pada 2011 sebesar Rp37 miliar.Total jumlah dividen yang dibagikan tersebut naik 80% dari dividen pada tahun lalu sebesar Rp5 miliar.Direktur Utama Asuransi Ramayana Shahril mengatakan meskipun terjadi lonjakan nilai total jumlah dividen yang dibagikan, akan tetapi nilai dividen per lembar saham tidak berubah yaitu Rp55 per lembar saham.“Hal itu lantaran agregat kami naik dari sebelumnya 106 juta lembar saham, bertambah 60 juta lembar menjadi 166 juta saham,” ujarnya, pekan lalu.

Dividen tersebut, ujarnya, akan dibagikan pada 5 Juni 2012.Hasil investasi perseroan tumbuh 33,65% dari Rp18,71 miliar pada 2010 menjadi Rp25,01 miliar pada 2011. Kenaikan hasil investasi itu seiring dengan bertambahnya dana investasi sebesar 33,68% dari Rp271,01 miliar menjadi Rp362,29 miliar.Pada tahun ini, perseroan menargetkan premi bruto Rp660 miliar.

Direktur Muda Keuangan Asuransi Ramayana R. Yoyok Setio mengatakan tidak akan banyak perubahan komposisi bisnis pada tahun ini.Perseroan, ujarnya, tetap akan fokus pada bisnis yang selama ini digarap yaitu asuransi properti dan asuransi kendaraan bermotor. Selain itu, perseroan juga menyelenggarakan asuransi pengangkutan, asuransi hull dan aviasi, asuransi rekayasa, dan asuransi bonding.“Kami belum ada rencana menambah cabang pada tahun ini, melainkan mengoptimalkan 28 cabang yang ada. Untuk membuat cabang perlu persiapan banyak, termasuk harus ada ahli,” katanya.(bas) 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Aurelia Nelly

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper