Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

26 Tahun Go Public, Aset CIMB Niaga (BNGA) Melonjak 130 Kali

Dalam kurun waktu 26 tahun, CIMB Niaga mencatatkan aset hingga mencapai Rp233 triliun per 31 Desember 2014 atau meroket sekitar 130 kali dari angka Rp1,4 triliun pada awal pencatatan saham 26 tahun silam.
Bank CIMB Niaga merayakan 26 tahun pencatatan sahamnya di Bursa Efek Indonesia/ilustrasi
Bank CIMB Niaga merayakan 26 tahun pencatatan sahamnya di Bursa Efek Indonesia/ilustrasi

Bisnis.com, JAKARTA -- PT Bank CIMB Niaga Tbk merayakan 26 tahun pencatatan sahamnya di Bursa Efek Indonesia.

Presiden Direktur CIMB Niaga Tigor M Siahaan mengatakan peseroan melakukan penawaran perdana atau initial public offering (IPO) sejak 1989 yang merupakan sebuah wujud keseriusan untuk mendukung pembangunan nasional melalui peran aktif di pasar modal.

Langkah tersebut memberikan sejumlah manfaat pada perusahaan diantaranya memperoleh sumber pendanaan yang relatif murah dari masyarakat.

Selain itu juga, CIMB Niaga dapat meningkatkan tata kelola perusahaan yang baik atau good corporate governance melalui pengelolaan pelaporan dan komitmen terhadap transparansi dalam berbagai aspek.

"Kami bangga merayakan hari jadi ke-26 di BEI, juga merayakan ke-60 tahun di Indonesia. Perjalanan selama 26 tahun di BEI penuh dengan up and down dan penuh lika-liku ekonomi Indonesia. Kami sangat bangga pencapaian ini sudah berlipat ganda," ujarnya dalam pembukaan perdagangan saham di Bursa Efek Indonesia, Senin (30/11/2015).

Dalam kurun waktu 26 tahun, CIMB Niaga mencatatkan aset hingga mencapai Rp233 triliun per 31 Desember 2014 atau meroket sekitar 130 kali dari angka Rp1,4 triliun pada awal pencatatan saham 26 tahun silam.

Bank berkode emiten BNGA ini merupakan bank terbesar kelima di Indonesia dari sisi aset maupun kredit dengan kapitalisasi pasar atau market cap mencapai Rp21 triliun.

"Ke depan kami ingin terus membangun capital market bekerja sama dengan sister company CIMB securities dan lain-lain, mendorong transaction banking. Kami terus melaksanakan program yuk nabung saham. Mudah-mudahan CIMB Niaga lebih maju lagi," tutur Tigor.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Yanita Petriella

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper