Bisnis.com, JAKARTA — Cuaca panas mempercepat panen gandum di daratan sekitar Laut Hitam, membawa turun harga pasokan yang berasal dari Rusia. Para pedagang pun bersaing dengan para eksportir untuk menyalurkan tumpukan gandum yang lebih cepat dituai itu. Di sisi lain, ancaman cuaca yang lebih buruk masih mengintai.
Sebelumnya, harga ekspor gandum di negara eksportir utama dunia itu telah melonjak pada Mei karena cuaca dingin yang tidak sesuai musim dan cuaca kering menyebabkan para analis menurunkan estimasi produksi mereka.