Bisnis.com, JAKARTA — Industri baterai kendaraan listrik yang bergeliat menempatkan nikel sebagai komoditas 'angsa bertelur emas' bagi Indonesia. Hal itulah yang kini hendak direplikasi ke komoditas tambang lain, yang teranyar adalah bauksit.
Seperti diketahui, mulai 10 Juni 2023 Pemerintah Indonesia telah secara resmi menyetop ekspor bauksit mentah untuk mendorong penghiliran industri. Kesuksesan penghiliran nikel ke industri baterai kendaraan listrik seolah menjadi preseden kuat bahwa kebijakan yang sama perlu diberlakukan ke komoditas tambang lain.