Bisnis.com, JAKARTA – PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk. (TLKM) bersiap melakukan penggabungan usaha IndiHome ke dalam PT Telekomunikasi Selular atau Telkomsel dengan nilai transaksi Rp58,3 triliun. Sebagai kompensasinya, aksi ini akan membuat kepemilikan saham Telkom atas Telkomsel naik untuk pertama kalinya sejak 2002.
Telkom dan Telkomsel telah menandatangani Conditional Spin-off Agreement (CSA) pada 6 April 2023 untuk memisahkan dan mengintegrasikan IndiHome ke dalam Telkomsel.