Bisnis.com, JAKARTA – Di tengah kegalauan dunia untuk beralih dari bahan bakar fosil ke energi terbarukan, nyatanya emiten batu bara tetap menjadi primadona di pasar modal. PT Adaro Minerals Indonesia Tbk. (ADMR) dan PT Bayan Resources Tbk. (BYAN) menjadi contoh emiten yang moncer tak hanya di dalam negeri, melainkan juga dalam skala dunia.
Bloomberg mencatat, per 15 Desember 2022, saham emiten sektor pertambangan batu bara asal Indonesia terbukti masih menjadi yang terbaik di dunia. Sektor tersebut bahkan mengalami reli sebesar 1.595 persen sepanjang tahun ini.