Bisnis.com, JAKARTA – Tanda-tanda mulai pulihnya daya beli menjadi salah satu harapan bagi para peritel modern Tanah Air saat inin. Bagaimana tidak, setelah dihajar oleh penurunan okupansi dan daya beli pada 2020, kini secercah harapan kembali muncul.
Hal itu setidaknya tampak dari laporan Asosiasi Pengelola Pusat Belanja Indonesia (APPBI) yang menyebutkan adanya peningkatan jumlah kunjungan pada momen Ramadan tahun ini.