Bisnis.com, JAKARTA – Setelah ditutup mengalami kenaikan sekitar 8 persen pada Senin (9/11/2020), harga minyak mentah global terpantau kompak melanjutkan kenaikan hingga Selasa (10/11) sore.
Mengacu ke data Bloomberg hingga Selasa (10/11) pukul 15.40 WIB, harga minyak mentah Brent untuk kontrak pengiriman Januari 2021 mencapai US$42,73 per barel alias menguat lagi 0,78 persen ketimbang sehari sebelumnya. Sementara itu, harga minyak WTI untuk pengiriman Desember 2020 mengalami peningkatan lagi sebesar 0,37 persen ke posisi US$40,44 dolar per barel.