Bisnis.com, JAKARTA — Menjelang tutup tahun, target Bursa Efek Indonesia (BEI) untuk melampaui realisasi Initial Public Offering (IPO) pada tahun lalu kemungkinan bakal terwujud.
Hingga Rabu (4/12/2019), BEI telah mengantongi daftar 33 perusahaan yang siap berubah status menjadi perusahaan terbuka alias emiten dalam waktu dekat. Dari jumlah itu, sebanyak 16 perusahaan akan tercatat pada pengujung tahun, sedangkan 17 perusahaan sisanya bakal melantai pada 2020.