Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

PT Trisula International (TRIS) Realisasikan 100% Hasil IPO

Emiten yang bergerak di bidang perdagangan pakaian jadi, industri tekstil dan garmen PT Trisula International Tbk. merealisasikan 100% dana investasi hasil penawaran umum dengan total Rp98,04 miliar
Ilustrasi/Reuters-Beawiharta
Ilustrasi/Reuters-Beawiharta

Bisnis.com, JAKARTA - Emiten yang bergerak di bidang perdagangan pakaian jadi, industri tekstil dan garmen PT Trisula International Tbk. merealisasikan 100% dana investasi hasil penawaran umum dengan total Rp98,04 miliar.

Jika dirinci, sebelumnya pada akhir Juni 2012 perseroan bersandi saham TRIS tersebut melakukan penawaran umum dalam bentuk waran seri 1 dengan total efek yang diterbitkan mencapai 75 juta. Dari jumlah tersebut, sebanyak 45,44 juta efek telah dikonversikan dengan nilai mencapai Rp13,63 miliar.

Sisanya, sebanyak 29,55 juta efek belum dikonversikan. Pada waktu yang bersamaan perseroan pun melakukan penawaran umum dalam skema initial public offering (IPO) dengan hasil bersih mencapai Rp84,41 miliar.

Seperti diungkapkan Tjhoi Lisa Tjahjadi, Direktur Utama Trisula International dalam keterbukaan perseroan yang dirilis Jumat (14/10/2016), hingga akhir September lalu total dana tersebut sepenuhnya telah direalisasikan perseroan.

“Sebesar Rp13,63 miliar dari penawaran umum waran seri 1 digunakan untuk modal kerja yang meliputi renovasi toko dan gerai,” tulisnya dalam keterbukaan tersebut.

Adapun total dana yang diperoleh dari IPO, sekitar 35% atau Rp29,64 miliar digunakan perseroan untuk biaya pembukaan toko dan gerai baru. Diantaranya, tujuh toko dan enam gerai JOBB, enam toko dan Sembilan gerai Jack Nicklauss, satu toko dan empat gerai UniAsia, lima toko dan 13 gerai Man Club, serta tujuh toko dan 28 gerai G2000.

Sebesar 32% atau Rp27 miliar digunakan untuk mengakuisisi kepemilikan sahamPT Trisco Tailored Apparel Manufacturing (TSC). Kemudian, sekitar 18% dana IPO atau sekitar Rp15,3 miliar digunakan perseroan untuk  membentuk anak perusahaan baru yakni PT Triduaribu Bersatu yakni perusahaan ritel pakaian pria.

Sisanya, sekitar 15% atau sekitar Rp12,46 miliar digunakan perseroan untuk biaya promosi, pengadaan inventory serta renovasi toko dan gerai.

Sebelumnya, pada awal tahun Tjhoi menyebut ekspansi yang didanai hasil penawaran umum tersebut akan mendongkrak kinerja perseroan ke depan. Mengutip laporan keuang perseroan, hingga semester I/2016 pendapatan yang dibukukan mencapai Rp505,46 miliar.

Jumlah itu naik sekitar 23,9% dibandingkan dengan periode yang sama pada 2015 yang mencapai Rp407,82 miliar. Adapun laba bersih yang diraup perseroan sepanjang paruh pertama tahun ini mencapai Rp17,55 miliar naik sekitar 53,4% dari kurun waktu yang sama tahun sebelumnya Rp11,44 miliar.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper