Bisnis.com, JAKARTA - Bursa Asia melemah pada perdagangan Rabu (23/3/2016), setelah indeks acuan regional ditutup di level tertinggi sejak Januari pada Selasa.
Hal itu terjadi seiring dengan penyerangan teroris di Brusel memberatkan sentimen pasar. Sektor industri dan material memimpin penurunan.
Indeks MSCI Asia Pacific turun 0,4% ke level 129,37 pada perdagangan Rabu (23/3/2016) pukul 07.49 WOB.
"Ini merupakan refleksi dari risiko geopolitik yang lebih luas di luar sana. Penyerangan tersebut biasanya memiliki dampak jangka pendek," ujar Chris Green, Strategist First NZ Capital Group Ltd, seperti dikutip Bloomberg.
Lebih lanjut dia menilai investor akan kembali fokus kepada fundamental makro ekonomi dan pasar membutuhkan lebih banyak tanda-tanda keberlanjutan ekonomi AS dan sejumlah stabilitas pada data China.
Indeks Jepang Topix turun 0,1%, indeks Korea Selatan Kospi turun 0,1%, indeks Australia S&P/ASX 200 melemah 0,6%, indeks Selandia Baru S&P/NZX 50 Index naik 0,1%.