Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Piala Dunia, Ajaran Baru, dan Lebaran, Saatnya Buru Saham Ritel Ini!

Selama Juni-Juli merupakan bulan liburan panjang bagi anak-anak sekolah sebelum memasuki tahun ajaran baru. Selain itu, ada keiistimewaan untuk liburan musim panas karena Brasil akan menggelar Piala Dunia 2014, ditambah lagi bulan puasa dan lebaran.
 Ilustrasi/Bisnis.com
Ilustrasi/Bisnis.com

Bisnis.com, JAKARTA - Selama Juni-Juli merupakan bulan liburan panjang bagi anak-anak sekolah sebelum memasuki tahun ajaran baru. Selain itu, ada keiistimewaan untuk liburan musim panas karena Brasil akan menggelar Piala Dunia 2014, ditambah lagi bulan puasa dan lebaran.

Menurut KDB Daewoo Securities Indonesia, kombinasi ketiga acara besar ini akan menambah kebutuhan konsumsi Indonesia.

Berdasarakan data historis, tahun ajaran baru adalah salah satu faktor di balik peningkatan konsumsi di sektor pendidikan. Sejak 2010, inflasi bulanan MoM bulan Juni dan Juli selalu dicatat di atas level 0,5%.

“Kami berpendapat bahwa tahun ajaran baru, Piala Dunia dan buloan puasa - lebaran akan berdampak signifikan terhadap peningkatan penjualan ritel. Sektor ritel tentunya akan mengambil kesempatan untuk menambah angka penjualan mereka,” ujarnya melalui riset, Rabu (4/6/2014).

Menurutnya, toko-toko yang menyediakan perlengkapan sekolah, peralatan dan pakaian olahraga (terutama sepak bola), dan busana muslim akan menjadi pemain utama selama musim panas ini .

Dia menjelaskan ada tiga perusahaan publik ritel yang memasok barang-barang seperti perlengkapan sekolah, pakaian/peralatana olahraga, dan pakaian muslim, yakni Matahari Department Store (LPPF), Ramayana Lestari Sentosa (RALS), dan Mitra Adiperkasa (MAPI).

“Di antara tiga emiten ini, kami menyarankan investor untuk memperhatikan RALS. Kami melihat potensi pertumbuhan laba di tahun ajaran baru, acara akbar piala dunia, dan bulan puasa-lebaran,” katanya.

Dia mengungkapkan RALS adalah ritel yang mempunyai target konsumen kelas menengah ke bawah. “Dari valuasi relatif, kami menemukan bahwa RALS saat ini perdagangan di P/E 19,5x terhadap perkiraan konsensus EPS FY14F, valuasi ini relatif lebih murah dibandingkan dengan LPPF [26,1x] dan MAPI [22,4x].”

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Nurbaiti
Editor : Nurbaiti
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper