Bisnis.com, JAKARTA— Emiten tekstil, PT Sri Rejeki Isman Tbk. (SRIL) akan menggelar rapat umum pemegang saham luar biasa pada 20 Maret 2014.
Berdasarkan pengumuman kepada publik, Kamis (6/3/2014), manajemen Sritex menyebutkan salah satu agenda yang akan dibahas dalam RUPSLB tersebut adalah rencana penerbitan obligasi berdenominasi dolar AS sebanyak-banyaknya US$350 juta yang akan diterbitkan anak usahanya.
Selain itu, masih ada dua agenda lainnya yang akan dibahas yakni rencana pemberian jaminan perusahaan sebagai jaminan pembayaran surat utang dan perubahan susunan dewan komisaris.
Adapun pemegang saham yang berhak hadir dalam RUPSLB adalah yang namanya tercatat dalam daftar pemegang saham (DPS) per 5 Maret 2014. Kegiatan tersebut akan diselenggarakan di Solo, Jawa Tengah.
Berdasarkan catatan Bisnis, dana yang diperoleh dari obligasi akan digunakan untuk melunasi kewajiban utang jatuh tempo dan pembayaran dipercepat atas utang jangka panjang induk usaha dan anak usaha. Adapun anak usaha yang akan menerbitkan obligasi adalah PT Sinar Pantja Djaja.