Bisnis.com, JAKARTA – Perkembangan transisi energi bersih di Indonesia tak luput dari aksi korporasi emiten-emiten di bawah sayap sejumlah konglomerat ternama. Beberapa di antaranya bahkan mengambil langkah signifikan pada 2024 dan berpotensi makin meramaikan 2025.
Riset JP Morgan mencatat bahwa investasi energi hijau telah menjadi tren dalam beberapa tahun terakhir di kalangan konglomerasi. Terlebih di tengah kebutuhan diversifikasi bisnis dari bahan bakar fosil seperti batu bara.