Bisnis.com, JAKARTA - Angin segar datang untuk meramaikan transaksi di Bursa Karbon Indonesia (IDXCarbon) yang cenderung sepi sejak diluncurkan Presiden Joko Widodo (Jokowi). Dua BUMN raksasa, PLN dan Pertamina, bahkan akan bersaing untuk menjadi market leader (pemimpin pasar) di IDX Carbon.
Namun, PLN kalah start dari Pertamina. Dalam peluncuran perdana Bursa Karbon pada Selasa (26/9/2023), Pertamina terlebih dahulu mendaftarkan proyeknya. Sayangnya, dua proyek tersebut menjadi yang satu-satunya terdaftar di IDX Carbon hingga saat ini, karena transaksi hari-hari berikutnya nihil alias Rp0.