Bisnis.com, JAKARTA – Angin segar bertiup ke arah PT Bank Negara Indonesia Persero Tbk (BBNI) sepanjang tahun lalu. Berdasarkan rilis kinerja akhir tahun yang dipublikasikan kemarin, Selasa (25/1/2023), BBNI sukses menapus laba Rp18,3 triliun, naik 68 persen tahunan dan tertinggi sepanjang sejarah.
Menurut Direktur BBNI Royke Tumilaar, ada deretan faktor yang menjadi penopang rapor tersebut. Termasuk di dalamnya adalah pertumbuhan kredit yang ditopang ekspansi bisnis pada debitur tier atas.