Semarak Rights Issue Triliunan MDKA hingga Garuda (GIAA)

Bursa Efek Indonesia (BEI) mencatat 34 perusahaan dalam pipeline rights issue dengan estimasi nilai emisi Rp33,3 triliun.

Bisnis.com, JAKARTA — Aksi penambahan modal lewat skema rights issue bakal meramaikan Bursa Efek Indonesia pada paruh kedua tahun ini. Hingga awal September 2022, sebanyak 34 emiten tercatat tengah mengantre untuk melaksanakan emisi saham baru.

Hingga 26 Agustus 2022, Otoritas Jasa Keuangan (OJK) mencatat realisasi penawaran umum terbatas (PUT) atau rights issue mencapai 21 emisi dengan nilai mencapai Rp24,05 triliun. Realisasi itu lebih rendah dari total nilai rights issue hingga Agustus 2021 sebesar Rp55,52 triliun.

Konten Premium Terbaru